Kamu tau ga berapa biaya creambath rambut di salon? Cukup menguras kantong, bukan?. Nah, daripada pusing mikirin biaya creambath di salon. Aku ada rekomendasi creambath rambut termurah yang bisa kamu coba. Tapi sebelum itu kamu juga harus tau, kenapa aku merekomendasikan creambath rambut ini.
Faktor Pertimbangan dalam Memilih Creambath
1. Bahan-bahan Berkualitas
Aku memilih creambath yang mengandung bahan-bahan alami seperti minyak alpukat, lidah buaya, atau minyak zaitun. Bahan-bahan alami ini membantu melembabkan rambut dan kulit kepala tanpa menyebabkan iritasi atau efek samping negatif lainnya.
2. Tekstur
Tekstur dari creambath juga aku pertimbangkan. Creambath yang aku pilih harus memiliki tekstur yang kental namun mudah meresap ke dalam rambut dan kulit kepala agar hasil yang maksimal.
3. Kandungan Nutrisi
Aku juga membaca kandungan nutrisi yang terdapat dalam creambath. Pastikan produk creambath tersebut mengandung nutrisi penting seperti protein, vitamin, dan mineral yang diperlukan untuk kesehatan rambut.
4. Harga
Setelah ketiga pertimbangan diatas, tentu yang menjadi topik utama dari rekomendasi creambath rambut ini adalah harga. Aku memilih harga yang relatif murah namun tidak murahan. Dari segi kualitas dan banyaknya orang yang menggunakannya menjadi salah satu faktor pertimbanganku juga.
Baca Juga: 7 Cara Mudah Creambath Sendiri Tanpa Harus Ke Salon
Rekomendasi Creambath Rambut Termurah
1. Makarizo Hair Energy Fibertherapy Hair & Scalp Creambath Aloe & Melon 30 mL
Rawat rambut rontok dan kepala gatal cuma 5 menit
Makarizo Hair Energy Fibertheraphy Creambath Aloe & Melon Extract 30 gr untuk rambut rontok, ketombe, dan gatal. Cukup 2-5 menit setelah keramas, rambut langsung lembut. Diformulasikan dengan pH-Balanced untuk kulit kepala yang sehat. Cocok untuk masalah rambut rontok, memperkuat akar rambut.
Harga | Rp 7.600 |
Rating | 4,8/5 dari 9K+ Ulasan Pembeli |
Ukuran | 30mL |
Keunggulan | |
Kekurangan | |
Kandungan |
|
Manfaat |
|
Cara Pakai |
|
2. Cultusia Creambath Ginseng 500mL
Menjaga rambut tetap sehat dan tidak mudah rontok
Creambath ginseng, krim dengan kandungan ekstrak ginseng, memberikan kelembutan ekstra pada rambut dan mengurangi masalah rambut rontok. Dengan kandungan nutrisi yang melimpah, salah satu rekomendasi creambath rambut termurah ini dapat meresap ke dalam batang rambut, memberikan nutrisi yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan rambut secara keseluruhan. Tak hanya itu, ekstrak ginseng yang terkandung dalam formula ini juga membantu meningkatkan kekuatan rambut, membuatnya terlihat lebih berkilau dan sehat.
Harga | Rp 35.000 |
Rating | 4,8/5 dari 1,8K+ Ulasan Pembeli |
Ukuran | 500mL |
Keunggulan | |
Kekurangan | |
Kandungan |
|
Manfaat |
|
Cara Pakai |
|
3. Makarizo Professional Texture Experience Creambath Mint Sorbet Sachet 60 mL
Cocok untuk semua jenis rambut
Kondisioner rambut dengan sensasi Mint Sorbet, dirancang untuk memberikan efek penyegaran dan membersihkan secara menyeluruh.
Formulasi khusus ini mengandung ekstrak daun mint murni yang membantu menghilangkan kelebihan minyak, menenangkan kulit kepala, serta mengatasi serta mencegah masalah ketombe. Aroma segar dan sensasi dingin dari daun mint tidak hanya memberikan kesegaran pada kulit kepala, tetapi juga memberikan efek analgesik yang membantu mengurangi kelelahan dan menyegarkan pikiran serta jiwa.
Harga | Rp 22.000 |
Rating | 4,8/5 dari 8,8K+ Ulasan Pembeli |
Ukuran | 60mL |
Keunggulan | |
Kekurangan | |
Kandungan |
|
Manfaat |
|
Cara Pakai |
|
Baca Juga: 5 Rekomendasi Shampo Anti Ketombe Terbaik Versi Tampil Perfect
4. Putri Natural Creambath Avocado 240mL
Melembabkan dan menjaga pertumbuhan rambut.
Produk ini merupakan bagian dari rangkaian Nature Series yang terbuat dari bahan baku alami, memberikan nutrisi dan perawatan optimal untuk kulit dan batang rambut.
Kandungan alpukat dalam creambath ini tidak hanya memberikan kelembutan dan kelembaban ekstra pada rambut, tetapi juga meningkatkan kilau alami. Alpukat terkenal akan kemampuannya dalam menjaga kelembaban dan merangsang pertumbuhan rambut.
Harga | Rp 21.000 |
Rating | 4,8/5 dari 1,6K+ Ulasan Pembeli |
Ukuran | 240mL |
Keunggulan | |
Kekurangan | |
Kandungan |
|
Manfaat |
|
Cara Pakai |
|
5. Dove Creambath – Hair Growth Ritual 30g
Rambut tumbuh sehat, indah dan berkilau
Merupakan produk perawatan rambut unggulan dari Dove yang mengambil inspirasi dari ritual kecantikan rambut wanita Amerika Utara.
Formula istimewa dari Dove Hair Growth Ritual ini menggabungkan kekuatan bahan alami seperti cone flower dan white tea dengan nutrisi terbaik dari Dove. Dengan kandungan ini, Dove Hair Growth Ritual Creambath tidak hanya memberikan nutrisi yang menyeluruh, tetapi juga memperkuat rambut, serta memberikan aroma wangi yang tahan lama sejak pemakaian pertama.
Harga | Rp 9.600 |
Rating | 4,8/5 dari 2,8K+ Ulasan Pembeli |
Ukuran | 30g |
Keunggulan | |
Kekurangan | |
Kandungan |
|
Manfaat |
|
Cara Pakai |
|
Baca Juga: Mengenal Perawatan Rambut Creambath Beserta Manfaatnya
Kesimpulan
Bagi kamu yang menginginkan perawatan rambut tanpa merogoh kocek lebih dalam, tentu rekomendasi creambath rambut termurah ini bisa menjadi referensi kamu. Selain itu, kamu juga bisa melakukan perawatan rambut dirumah tanpa harus meluangkan banyak waktu. Namun pilihlah creambat rambut yang sesuai dengan jenis rambut dan masalah rambut yang sdang kamu hadapi. Selamat mencoba!
Pelajari bagaimana cara kami membuat konten melalui Proses Editoial dan Pengungkapan Afiliasi